Ratatan,Beritaonlinelokal.com – Ketua Bawaslu Kabupaten Minahasa Tenggara, Jerum Jobie Longkutoy, M.E menerima kunjungan Petugas Pemutakhiran Data Pemilih (Pantarlih) dalam rangka pelaksanaan Pencocokan dan Penelitian (Coklit) untuk Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Utara serta Bupati dan Wakil Bupati Minahasa Tenggara tahun 2024.
Kegiatan tersebut berlangsung di kediamannya di Lingkungan 4, Kelurahan Tosuraya, pada Selasa (25/6/2024) Kemarin.
Hal ini menjadi contoh ketaatan penyelenggara di Kabupaten Minahasa Tenggara terhadap tahapan pemilihan yang sedang berlangsung.
“Sebagai Ketua Bawaslu Minahasa Tenggara, saya sudah sepantasnya dan selayaknya menjadi contoh ketaatan bagi warga masyarakat. Hal tersebut dibuktikan dengan dilaksanakannya Coklit oleh Pantarlih,” ujar Longkutoy.
Longkutoy mengajak seluruh warga Minahasa Tenggara untuk turut serta menyukseskan pelaksanaan Coklit yang dilaksanakan oleh Pantarlih, yang baru saja dilantik oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Mitra.
“Saya memberikan apresiasi yang tinggi kepada KPU Minahasa Tenggara yang telah melantik 341 orang Petugas Pemutakhiran Data Pemilih (Pantarlih). Harapannya, warga masyarakat di Kabupaten Mitra akan menyambut Pantarlih dengan baik,” katanya.
Sementara itu, Hari kedua pelaksanaan coklit untuk Petugas Pemutakhiran Data Pemilih (Pantarlih) di Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) dimulai dengan pengawasan ketat dari Panitia Pengawas Pemilihan Umum (Panwaslu) setempat.
Ketua Bawaslu Mitra Joby Longkutoy bersama Ketua Divisi Hukum Pencegahan dan Ketua Divisi Humas Bawaslu Mitra Mario Lontaan turun langsung di datangi pantarlih di dua lokasi berbeda tepatnya di kediaman masing masing.
Longkutoy mengatakan bahwa kegiatan pengawasan ini merupakan bagian integral dari tugas Panwaslu untuk memastikan bahwa setiap tahapan dalam proses Pemutakhiran Data Pemilih dilakukan sesuai dengan prosedur yang telah ditetapkan.
Kata dia, keakuratan data pemilih sangat krusial untuk memastikan bahwa proses Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Utara serta Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Mitra tahun 2024 dapat berjalan dengan lancar dan transparan.
“Dengan melakukan pengawasan langsung di lapangan, kami dapat memastikan bahwa Pantarlih menjalankan tugasnya dengan baik dan memverifikasi data pemilih dengan akurat sesuai dengan kondisi yang ada di masyarakat,” ujar Longkutoy.
Komisioner Bawaslu Mitra Mario Lontaan menambahkan bahwa selain memastikan keakuratan data, pengawasan juga dilakukan untuk memastikan bahwa setiap perubahan data pemilih yang terjadi dapat segera dilakukan pembenahan.
“Hal ini penting untuk menghindari potensi kesalahan atau kekurangan informasi yang dapat mempengaruhi proses selanjutnya dalam Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur di Sulawesi Utara serta Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati di Kabupaten Mitra,” jelasnya.
Ia pun memastikan bahwa pihaknya berkomitmen untuk melakukan pengawasan yang ketat dan mendukung kerja Pantarlih, memastikan bahwa proses coklit berjalan dengan lancar. Setelah proses coklit selesai, data yang terkumpul akan diverifikasi dan disempurnakan sebelum digunakan dalam Pilkada Tahun 2024 ini.
“Kami berharap melalui pengawasan yang ketat ini, proses pemilihan dapat berjalan dengan transparan, adil, dan bebas dari potensi pelanggaran atau ketidakberesan lainnya. Semua pihak terlibat diharapkan dapat bekerja sama untuk mendukung terwujudnya pemilihan yang bersih dan demokratis bagi masyarakat di Kabupaten Minahasa Tenggara,” tandasnya.
Perlu diketahui untuk Anggota Bawaslu Minahasa Tenggara Mario Lontaan di datangi Oleh petugas Pantarlih di kediamannya di desa Minanga Tiga Kecamatan Posumaen.
Mario juga berharap pemerintah kecamatan dan desa di Minahasa Tenggara, yang terdiri dari 135 desa dan 9 Kelurahan, mendukung pelaksanaan Coklit oleh Pantarlih, yang akan mengunjungi setiap rumah.
“Saya memohon para camat dan Lurah/Hukum Tua yang ada di Kabupaten Minahasa Tenggara untuk bersama-sama mendukung pelaksanaan Coklit dan mengawasinya. Dengan demikian, pelaksanaan Pilkada serentak pada 27 November 2024 dapat berjalan aman dan lancar,” Tutup Lontaan.
Post Views: 158