BERITA ONLINE LOKAL, BITUNG – Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bitung, Maurits Mantiri-Hengky Honandar mengharapkan pengurus DPC Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia (IWAPI) Kota Bitung aktif membantu program pemerintah.
Hal itu disampaikan Wali Kota saat mengukuhkan Pengurus DPC IWAPI Kota Bitung Tahun 2021-2026, Senin (11/4/2022) di Rumah Jabatan Wali Kota.
Wali Kota dalam sambutannya menyampaikan, ada beberapa program yang telah dirancang oleh pemerintah kota dalam meningkatkan pertumbuhan ekonomi kota.
“Seperti produk UMKM kita yang telah Go Internasional, untuk itu kami juga berharap IWAPI dapat mengambil peran dalam memajukan UMKM Kota Bitung,” ucap Maurits.
Mengacu penyampaian Presiden RI, lanjut Maurits, semua harus selalu menggunakan produk dalam negeri untuk memajukan ekonomi Indonesia.
Sehingga peran IWAPI sangat dibutuhkan untuk merangsang masyarakat selalu menggunakan produk lokal, utamanya hasil produksi UMKM. “Sesungguhnya pengurus IWAPI ini sudah lama ada dan telah masuk dalam wilayah-wilayah investasi dan yang pasti program-program mereka telah tertata rapi,” tuturnya.
“Tentu saja di era digital ini kita ditantang untuk berinovasi dalam rangka menjalankan bisnis kita agar tetap berjalan agar dapat menopang pemerintah kota dalam meningkatkan pertumbuhan ekonomi,” tambah Wali Kota.
Adapun pelantikan pengurus DPC IWAPI Kota Bitung periode 2021-2026 berdasarkan Surat Keputusan DPD IWAPI Provinsi Sulut Nomor: 105/DPD-WAPI/SULUT/IV/2022 tentang Kepengurusan DPC IWAPI Kota Bitung.
Dalam pengukuhan itu, Khem Limangu dilantik sebagai Ketua Umum DPC IWAPI Kota Bitung periode 2021-2026 bersama pengurus lainnya.
Dimana Khem terpilih aklamasi dari lima peserta Musyawarah Cabang (Muscab) II DPC IWAPI Kota Bitung di ruang sidang lantai IV Kantor Wali Kota Bitung, Rabu (6/4/2022) lalu.
Hadir juga dalam pelantikan itu, Ketua Umum DPD IWAPI Sulut, Or Novianti MURP, Wakil Ketum II DPD IWAPI Sulut, Agustin Kambey, Dewan Pembina DPC IWAPI Kota Bitung, Rita Mantiri Tangkudung dan Ellen Honandar Sondakh serta sejumlah pejabat Pemkot Bitung.(***)