Vaksinasi Booster di Sangihe Sasar Lansia dan Masyarakat Rentan

BERITA ONLINE LOKAL, SANGIHE – Pelaksanaan vaksinasi dosis lanjutan atau booster di Kabupaten Kepulauan Sangihe mulai dilakukan. Masyarakat rentan dan Lanjut usia (Lansia) menjadi sasaran penyuntikan vaksinasi booster ini.

Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan Daerah Kepulauan Sangihe, Noortje Kaemba mengungkapkan, vaksinasi booster akan segera dilakukan, meskipun pelaksanaan vaksin booster ini sebenarnya dapat dilakukan jika angka penerima vaksin di daerah telah mencapai 60 persen untuk Lansia dan 70 persen untuk masyarakat umum.

“Di Kabupaten Sangihe masih belum mencapai target dimana sesuai data, capaian vaksinasi baru 64,29 persen untuk masyarakat umum dan 54 persen untuk capaian vaksinasi terhadap lansia,” ungkap Kaemba, Senin (17/1/2022).

Namun demikian, disampaikan Kaemba, dengan adanya surat dari Kementerian Kesehatan dan telah ditindaklanjuti oleh Dinas Kesehatan Provinsi Sulut, menyatakan bahwa semua daerah termasuk Kabupaten Sangihe sudah bisa melakukan vaksinasi booster. Kebijakan ini dilakukan pemerintah pusat, dikarenakan kasus Covid-19 yang terus mengalami peningkatan.

“Sudah ada surat dari Kemenkes yang menyatakan semua daerah bisa melakukan vaksinasi booster, namun untuk daerah yang belum mencapai target vaksinasi maka vaksin booster hanya bisa dilakukan untuk Lansia dan Masyarakat rentan yang telah melakukan vaksinasi primer dosis lengkap atau dua kali penyuntikan dan jaraknya sudah 6 bulan setelah vaksin kedua,” jelas Kaemba.

Lanjut dia, program vaksin booster diberikan bagi masyarakat rentan dan lansia yang telah menerima penyuntikan vaksin primer seperti sinovac, biofarma maupun astrazeneca dengan dosis lengkap, terkecuali moderna.

“Vaksinasi booster ini diperuntukan bagi masyarakat yang telah disuntik vaksin, apakah itu Sinovac, biofarma atau astrazeneca, kecuali masyarakat yang telah divaksin moderna. Jadi kalau sudah disuntik moderna pertama dan kedua itu sudah tidak melakukan vaksin booster,” ucap dia.

Untuk vaksinasi booster, masih lanjut Kaemba, tersedia di semua fasilitas kesehatan dan Dinas Kesehatan Daerah Sangihe, dengan syarat membawa dan menunjukan kartu vaksin dosis lengkap.

“Vaksinasi booster bisa didapatkan di semua fasilitas kesehatan serta Dinas Kesehatan. Masyarakat diwajibkan membawa kartu vaksin suntikan kedua, ini agar kita bisa melihat suntikan keduanya kapan apakah sudah bisa menerima booster atau belum,” pungkas dia.