Bunda PAUD Minut, Rizya Ganda Davega Dukung Kebijakan Merdeka Belajar

Peliput: INNOR

BERITA ONLINE LOKAL,MINUT – Konsep Merdeka Belajar yang dikemukakan oleh Menteri Pendidikan selaras dengan konsep pembelajaran di PAUD, yaitu memberikan kebebasan kepada anak untuk memilih kegiatan belajar yang diinginkannya.
Bunda PAUD Minut Rizya Ganda Davega Berkomitmen Dukung Penuh Program Merdeka Belajar Episode ke-24.

Bunda PAUD Minahasa Utara yang juga Ketua TP-PKK terus menunjukkan komitmennya mendukung program pemerintah dalam mencerdaskan anak bangsa dengan mengambil bagian pada kegiatan yang diprakarsai oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) Rabu (07/06/2023) di The Sultan Hotel, Jakarta

Kegiatan tersebut mengangkat tema, Komitmen Bersama Bunda PAUD untuk Mendukung Kebijakan Merdeka Belajar Episode ke – 24 Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) akan mendorong pemangku kepentingan dalam pelaksanaan Gerakan Transisi PAUD ke SD yang Menyenangkan di daerah melalui kegiatan Komitmen Bersama Bunda PAUD untuk mendukung Gerakan Transisi PAUD ke SD yang Menyenangkan.

Tujuan dari kegiatan ini sebagai berikut:
1. Mendukung kebijakan Transisi PAUD ke SD di wilayahnya masing-masing;
2. Mendorong kolaborasi pemangku kepentingan untuk memastikan gerakan penguatan transisi PAUD ke SD terlaksana di daerah; dan
3. Mendukung implementasi Program Kerja yang berkaitan dengan Gerakan Transisi PAUD ke SD yang Menyenangkan. (**)