Capaian Vaksinasi di Tombatu Tiga Timur Capai 71 Persen, Oma Opa Usia 88 dan 89 Tahun Ikut Terima Vaksin

BERITA ONLINE LOKAL, MITRA— Sosialisasi vaksinasi bagi masyarakat terus dilakukan Pemerintah Desa Tombatu Tiga Timur. Alhasil, hingga saat ini dari data keseluruhan di Kecamatan Tombatu mencapai 71 Persen. Hal ini tentunya patut diapresiasi baik masyarakat maupun pemerintahnya.

Menariknya, pada jadwal vaksinasi yang berlangsung di balai jaga I, terlihat dua lanjut usia (Lansia,red) ikut berpartisipasi pada pelaksanaan vaksin hari ini, Senin (18/10/2021).

Kedua lansia tersebut tanpa ragu hadir dan menerima suntikan vaksin yang diberikan. Opa Simon Kojong dan Oma Lina Runturambi telah memastikan kesehatan keduanya aman dan tanpa mengalami gangguan kesehatan hingga akhirnya ikut menerima dosis.

Hukum Tua Tombatu Tiga Timur Berty Koyong kepada media ini mengapresiasi keikutsertaan masyarakat untuk melakukan vaksin. “Saat ini vaksin dilakukan berkelanjutan dan untuk masyarakat saat ini, sudah mulai paham akan pentingnya vaksin bagi kesehatan. Apalagi di masa pandemi ini. Masyarakat mulai ceras dan tahu mana informasi hoax terkait vaksin,”ujar Koyong.

Saat ini, masyarakat Desa Tombatu Tiga Timur yang divaksin mencapai 71 persen dari jumlah wajib vaksin sebanyak 485. “Tentunya kita menargetkan 100 persen masyarakat akan menerima vaksin dosis pertama dan kedua ini,”pungkas Koyong.