KPU Sulut Gelar Media Gathering, Jelaskan Teknis Persiapan Debat Paslon Gubernur Dan Wagub

Manado, BeritaOnlineLokal. Com- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sulawesi Utara menggelar kegiatan Media Gathering dalam rangka persiapan debat publik/terbuka kedua pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulut pemilihan tahun 2024, Rabu (23/10/2024) dilaksanakan di KPU Minahasa.

Komisioner KPU Sulut Meidy Tinangon dalam sambutannya mengatakan, media gathering dilaksanakan dalam rangka menjelaskan persiapan kegiatan debat publik paslon yang dimaksud.

Menurutnya, KPU Sulut sudah mempersiapkan semua kebutuhan fasilitas kegiatan.

Sementara itu Karo Ops Polda Sulut Kombes Set Lumowa mengatakan, pengamanan kegiatan debat publik paslon Gubernur dan Wagub Sulut melibatkan 800 porsonil yang terdiri dari unsur TNI/Polri, Satpol PP dan instansi terkait.

Kombes Set Lumowa juga menjelaskan, karena kegiatan debat publik dilaksanakan di Kabupaten Minahasa maka memperhatikan juga kearifan lokal budaya Minahasa.

Menariknya, Polda Sulut dalam mengantisipasi keamanan dan ketertiban telah menskrenariokan pengaman berlapis tiga yang dimulai dari area jalan masuk, pintu masuk halaman parkir dan pintu masuk ruangan kegiatan.(JoTam)