BERITA ONLINE LOKAL, SONDER – Berbagai cara dilakukan oleh pemerintah desa (pemdes) di Kabupaten Minahasa untuk memajukan desa tercinta. Tak terkecuali di Desa Talikuran Satu, Kecamatan Sonder. Selama Hukum Tua Elsje Wowor memimpin, kondisi Desa Talikuran Satu semakin membaik, terutama di bidang infrastruktur.
Hukum Tua Desa Talikuran Satu Elsje Wowor menyatakan, untuk pemanfaatan Dana Desa Tahap I, pihaknya menganggarkan dana sebesar Rp44 juta untuk betonisasi jalan dan Rp 14.9 juta untuk pekerjaan Talud Pasangan Batu.
“Untuk betonisasi volume pekerjaan ialah 338 meter sedangkan talud pasangan batu panjangnya 19.5 meter. Itu kita kerjakan pada tahap I dari pengelolaan dana desa. Dan pekerjaan dilakukan oleh masyarakat setempat,”ujar Wowor. (citra)