FORKI Tomohon Periode 2021-2025 Dilantik

Peliput: meifi benua

BERITA ONLINE LOKAL, TOMOHON– Pelantikan Pengurus Cabang Federasi Olahraga Karatedo Indonesia (FORKI,red) Kota Tomohon Periode 2021-2025 digelar di Menara Alfa Omega Kota Tomohon, Sabtu (17/4/2021) hari ini.

Pelantikan dipimpin langsung Wakil Ketua FORKI Sulut Decky Rais dengan ditandai penyerahan Pataka dari pengurus Provinsi Sulawesi Utara kepada ketua pengurus Cabang Kota Tomohon, serta penandatanganan berita acara pelantikan.

Rais mewakili ketua pengurus FORKI Sulut saat pelantikan berharap dengan dilantiknya pengurus yang baru, akan segara melakukan langka-langka kongkrit dalam menjalankan kepengurusan, sehingga FORKI Kota Tomohon akan terus maju, berkembang dan berprestasi.

Walikota Tomohon Caroll J A Senduk SH melalui Penjabat Sekot Jemmy Ringkuangan AP MSi yang hadir saat pelantikan mengucapkan selamat kepada pengurus cabang FORKI Kota Tomohon yang baru saja dilantik dan dikukuhkan, selamat mengemban amanah untuk bersinergi dengan pemerintah Kota Tomohon guna meningkatkan prestasi olahraga karate-do Indonesia, sehingga FORKI dapat memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat pecinta olah raga karate-do serta menumbuh kembangkan proses pembinaan calon-calon atlit karate dan karateka profesional yang berprestasi dan membawa nama harum bagi Kota Tomohon.

“Pemerintah Kota Tomohon akan selalu mendukung pembinaan olahraga prestasi, karena prestasi olahraga juga menjadi salah satu parameter keberhasilan sebuah daerah. Untuk itu pembinaan atlet dan olahraga menjadi salah satu hal yang penting. Diharapkan pengurus yang baru dilantik dapat terus meningkatkan prestasi karateka Kota Tomohon. Seiring dengan berbagai potensi yang dimiliki oleh kepengurusan ini untuk terus meningkatkan prestasi kedepannya,”ujar Ringkuangan sembari menambahkan bahwa karate bukan sekedar olahraga prestasi atau olahraga bela diri, tapi karate juga adalah olahraga bela bangsa, oleh karena itu mari kita semua bersama-sama memajukan FORKI Kota Tomohon untuk kemajuan dan kesuksesan bersama.

Sementara itu, Ketua pengurus cabang FORKI Kota Tomohon dalam sambutannya mengatakan melalui pelantikan pengurus ini, pihaknya yakin akan menambah motivasi bagi semua pengurus dalam bersama-sama memajukan FORKI Kota Tomohon. “Dan pasti akan memicu cabang olahraga lainnya untuk berupaya terus maju. Kami berharap sinergitas pemerintah Kota Tomohon dan FORKI kiranya menjadi semangat baru untuk maju dan sukses,”ujarnya.

Tampak hadir Staf Ahli Walikota Tomohon dr Olga Karinda M Kes yang masuk dalam struktur pengurus tersebut, hadir juga Kadis Kepemudaan dan Olahraga Kota Tomohon Drs Ventje Karundeng, Kaban Kesbangpol Ronni Lumowa S Sos MSi, jajaran pengurus FORKI Sulut.

Untuk diketahui struktur pengurus cabang FORKI Kota Tomohon masa bhakti 2021-2025 yang dilantik, Ketua Febry H J Dien ST M Inf Tech (Man), Wakil Ketua Harian Josis Ngantung, Sekretaris Umum John Paransi, Bendahara Umum Ibrahim Tular. Untuk pembina yakni unsur Forkopimda Kota Tomohon.