BERITA ONLINE LOKAL, MANADO— Putra -Putri Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Sam Ratulangi Manado menunjukkan kepedulian mereka terhadap pendidikan anak yang ada. Hal ini Nampak saat mereka melakukan kunjungan ke Pasar Bersehati Manado, Sabtu (14/04/20204).
Tujuan kunjungan Putra-Putri FEB Unsrat itu, untuk membagikan pengetahuan kepada anak-anak, yang bertempat tinggal tidak jauh dari Pasar Bersehati Manado. Anak-anak tersebut merupakan binaan dari Komunitas Dinding Manado.
Adapun kegiatan yang dilaksanakan mencakup, games dengan tebak-tebakan buah-buahan sekaligus mewarnai, khusus untuk kelas paud.
Sedangkan kelas kecil dan besar diajarkan tentang perkenalan dasar menggunakan bahasa inggris, sekaligus ditutup dengan games. Dari proses pembelajaran ini, ada sesi setiap anak yang dapat menjawab pertanyaan dari Putra-Putri FEB Unsrat ini akan diberikan hadiah.
Untuk kelas Paud hingga besar antusias mengikuti proses pembelajaran hingga menjawab pertanyaan yang telah ditanyakan. Bahkan sudah berakhir proses pembelajaran, masih ada anak-anak ingin bermain bersama kakak-kakak dari Putra-Putri FEB Unsrat ini.
Putri FEB Unsrat, Angelica Erawan, ketika diwawancarai mengemukakan, kegiatan yang dilakukan ini bagian dari program kerja Putra-Putri FEB Unsrat tahun 2023 dan memilih membangun kerjasama dengan Komunitas Dinding Manado. “Kami percaya anak-anak yang ada di Pasar Bersehati Manado ini mampu menerima ilmu dari semua orang, khususnya dari kami.”
“Setiap pengetahuan yang kami dapatkan tidak peduli di mana kami akan membagikannya, yang terpenting memberikannya dengan sepenuh hati,” singkat Angelica sambil tersenyum.
Kegiatan seperti ini pastinya akan berkelanjutan, kata Angelica, karena ada beberapa program yang ke depannya akan dilaksanakan.
Sementara itu, Putra FEB Unsrat, Inzaghi Bokko, berharap, kegiatan seperti ini ada keberlanjutannya, entah dekat-dekat ini atau akan dilanjutkan Putra-Putri FEB Unsrat periode selanjutnya, supaya kegiatan seperti ini terus dipertahankan dengan menunjukkan kepedulian Putra-Putri FEB Unsrat terhadap sesama.
“Untuk Komunitas Dinding Manado tetap semangat, berjuang, dan semakin lagi besar dalam menjangkau anak-anak yang belum terjangkau, mungkin masih ada di luar dari Pasar Bersehati Manado ini,” terangnya.
Sedangkan panitia pelaksana kegiatan Putra-Putri FEB Unsrat mengajar, Erica Lumenta dan Axel Karamoy, secara bersamaan mengatakan sebelum memilih mengajar di Pasar Bersehati Manado ini, tentunya ada survei yang dilakukan dan apa kebutuhan dari anak-anak yang ada di sini.
“Dari survei yang dilakukan, kami menyimpulkan bahwa pengenalan bahasa inggris ini sangat tepat diberikan kepada anak-anak di sini. Pembelajaran bahasa inggris itu sangat penting, mengingat zaman saat semakin maju. Apalagi kami dari Fakultas Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unsrat, sering diajarkan tentang Bahasa Inggris,” ujar Erica.
Axel menambahkan, apa yang diajarkan kepada anak-anak itu dasar-dasarnya saja, seperti pengenalan buah-buahan dan perkenalan diri. “Dalam pembelajaran tadi, respon dari anak-anak sendiri sungguh luar biasa dan antusias. Jujur kami bersyukur, karena anak-anak juga menerima ilmu yang kami berikan dengan baik,” tuturnya.