PINELENG– Ribuan anak yang ada di Kecamatan Pineleng terlihat berbaris, siap mengikuti kegiatan tahunan yang digelar pihak pemerintah dalam rangka memperingati HUT RI ke-74 yakni Pawai Bocah.
Salah satunya, Paud Immanuel Child Care Winangun Atas dengan nomor peserta 5 ikut berpartsipiasi dan meramaikan Pawai Bocah tingkat kecamatan ini. Didampingi para Bunda yakni Sentianur Debora Purba, Netty Tatumpe, Selfi Wurara dan Bunda Yusti berhasil membimbing puluhan anak didik mereka hingga ke garis finish.
Kegiatan yang digelar Rabu (14/8) hari ini, dilepas langsung Camat Pineleng Jonly Harry Sonny Wua. Pantauan media ini, bukan hanya anak anak sekolah maupun kelompok bermain/ Paud yang ikut pada kegiatan ini, tetapi kehadiran orang tua yang mendampingi anak anak tak kalah banyak dari peserta pawai bocah maupun guru dan para bunda yang ada.


Nampak menggemaskan ketika melihat bocah bocah yang masih duduk di bangku sekolah dasar maupun TK/Paud berjalan berbaris menggunakan berbagai macam kostum yang ada misalnya, kostum Tentara, polisi, dokter, perawat, pilot, pramugari bahkan kostum Kabasaran. Berjalan santai meski dibawah sinar matahari, semuanya tiba di titik finsih yang ada di salah satu Sekolah Menengah Pertama di Kecamatan tersebut.
Bunda Sentianur Debora Purba mengaku kegiatan seperti ini bukan untuk merebut juara, tetapi diharap mampu membentuk karakter serta mental anak. “Kita jangan fokus untuk menjadi juara, meski kegiatan ini memang dilombakan. Tapi yang terpenting disini kita bisa mengasah kemampuan anak serta mental anak dalam mengikuti kegiatan ini. Karena masa masa seperti ini memang merupakan moment yang tepat untuk mendidik karakter anak,”ujar bunda Butet sapaan akrabnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan Reviva Maringka kepada media ini mengaku bahwa sebelumnya telah dilaksanakan pawai bocah serta lomba gerak jalan tingkat kabupaten. “Bupati Minahasa Ir Royke Roring Msi Bersama Ketua TP PKK Dra Fenny Roring-Lumanauw SIP telah melepas lomba gerak jalan, Pawai Bocah, Drum Band Tingkat Kabupaten Minahasa Dalam Rangka Memeriahkan HUT RI ke 74 Tahun 2019,” ujar mantan Kadis Capil Minahasa ini. (citra soputan)