Pelan Tapi Pasti, Kini Giliran Posisi Kepsek di Bitung Alami Pergantian

BERITA ONLINE LOKAL, BITUNG – Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bitung, Maurits Mantiri-Hengky Honandar kembali melakukan perombakan jajaran. Kali ini, giliran jabatan kepala sekolah (Kepsek) jadi agenda eksekusi.

Hal ini dibuktikan saat Wakil Wali Kota Bitung Hengky Honandar melantik 69 Kepsek, Senin (1/11/2021) di Gedung SH. Sarundajang, Kantor Wali Kota Bitung.

Proses pelantikan dan pengambilan sumpah bagi Kepsek tingkat SMP dan SD disaksikan Sekretaris Daerah Kota Bitung, Audy Pangemanan dan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Eugenia Mantiri.

Dari pantauan, bukan hanya para Kepsek namun Kepala Bidang Pengembangan SDM Dinas Pendidikan dan Kebudayaan pun ikut dirolling.

Dalam sambutannya, Wakil Wali Kota menyampaikan, rolling jabatan adalah hal yang biasa dalam setiap pemerintahan dalam rangka penyegaran.

“Kami berharap Kepsek dan salah satu pejabat struktural yang dilantik agar dapat menjalankan tugasnya sesuai tugas pokok dan fungsi masing-masing dengan menjauhi praktek KKN,” ucap Hengky.

Wawali juga berharap, pejabat yang baru dilantik agar langsung bekerja menyesuaikan dengan posisi yang baru diemban. “Silakan berinovasi dan tinggalkan cara-cara lama dalam bekerja,” tandasnya.

Sementara itu, Plt Kepala Badan Kepegawaian Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah, Forsman Dandel usai pelantikan mengatakan ada 69 Kepsek yang dirolling, terdiri dari Kepsek tingkat SD sebanyak 52 orang dan Kepsek tingkat SMP sebanyak 17 orang.

Ikut hadir dalam pelantikan tersebut, Asisten I Julius Ondang dan sejumlah pejabat teras di lingkup Pemkot Bitung.