Wali kota Tomohon Pemkot dan Polres Sepakat Jalankan Program Bebas Korupsi

Peliput:Meyfi benua

BERITA ONLINE LOKAL, TOMOHON— Penandatangan Piagam Pencanangan Pembangunan Zona Intergitas (ZI) Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM)  digelar di Polres Tomohon,  Selasa (02/03/21).

Walikota Tomohon Carrol Senduk dalam sambutanya mengapresiasi Polres Tomohon atas pencanangan program reformasi birokrasi melalui kegiatan pembangunan zona intergitas menuju WBK dan WBBM.

“Apresiasi untuk Kapolres kota Tomohon AKBP Bambang Azhari Gatot serta jajaran yang ada. Dengan dilakukannya kegiatan ini sekiranya mampu memberikan jaminan rasa nyaman bagi masyarakat umum sebagai bagian dari wilayah pelayanan Kepolisian Resort Kota Tomohon,”ujar Senduk.

Ia berharap Polres Tomohon akan masuk dalam jajaran kepolisian yang berpredikat WBK dan WBBM. “Karena itu Saya berharap semua yang pihak yang ada untuk semangat. Karena menuju WBK dan WBBM itu tidak gampang, kita harus benar-benar menekuni dan melaksanakan pencanangan pembangunan zona integritas ini dengan tetap mengedepankan kekompakan
dan kerja sama tim yang harus selalu sinergi dengan seluruh jajarannya yang bahu-membahu untuk mensukseskan pelaksanaan zona integritas WBK, WBBM ini,”jelas Senduk.