Sah, Pengurus GenPl Tomohon Periode 2025-2027 Dilantik

BERITA ONLINE LOKAL, TOMOHON – Mewakili Pemerintah Kota Tomohon, Kepala Dinas Pariwisata (Kadispar) Yudhistira Siwu, melantik Pengurus Generasi Pesona Indonesia (GenPI) Kota Tomohon periode 2025-2027. Agenda ini, digelar di Rumah Dinas Wali Kota Tomohon, Kelurahan Walian Dua, Kecamatan Tomohon Selatan, Selasa (15/04/2025).

Ketika membawakan sambutan wali kota, Kadispar mengatakan, pembangunan kepariwisataan diarahkan pada peningkatan pariwisata untuk menjadi sektor andalan yang mampu menggalakan kegiatan ekonomi, termasuk sektor lain yang terkait.

 

“Sehingga lapangan kerja, pendapatan masyarakat, pendapatan daerah dan negara, serta penerimaan devisa dapat meningkat melalui upaya perkembangan dan pendayagunaan berbagai potensi kepariwisataan nasional,” katanya.

Menurutnya, generasi muda merupakan salah satu bagian dari masyarakat yang secara bersama-sama dengan pemerintah, kalangan usaha untuk mengambil bagian dalam pengembangan kepariwisataan.

“Oleh karena itu, harus memperhatikan posisi, potensi dan peran generasi muda baik sebagai pelaku maupun penerima manfaat,” ucapnya.

Kadis Siwu menjelaskan, dukungan anak muda turut menentukan keberhasilan peningkatan pariwisata jangka panjang.

“Dukungan generasi muda dalam bidang pariwisata dapat diperoleh melalui penanaman kesadaran masyarakat akan arti penting pengembangan kepariwisataan,” jelasnya.

Lanjut Yudhistira, makanya dibutuhkan proses dan pengkondisian untuk mewujudkan generasi muda yang sadar wisata, serta dapat memahami nilai-nilai yang terkandung pada sapta pesona.

“Sehubungan dengan hal tersebut, Generasi Pesona Indonesia merupakan salah satu komponen masyarakat yang memiliki peran dan kontribusi penting untuk memajukan pariwisata di Tomohon,” imbuhnya.

Ia pun menambahkan, keberadaan GenPI di Tomohon perlu terus di dukung dan dibina sehingga dapat berperan lebih efektif menggerakkan partisipasi masyarakat untuk mewujudkan lingkungan dan suasana yang kondusif.

“Harapan kami, kehadiran GenPI di Tomohon akan menambah wadah organisasi yang boleh menjadi mitra pemerintah untuk mewujudkan Tomohon menuju kota wisata dunia,” harap Siwu.

“Banyak selamat kepada seluruh personalia pengurus GenPI Tomohon periode 2025-2027. Kiranya GenPI semakin maju dan semakin berkontribusi terhadap pembangunan kepariwisataan di Kota Tomohon,” tandasnya.

Terlihat hadir, Pengurus GenPI Sulawesi Utara, perwakilan Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Tomohon dan perwakilan BPPD Tomohon. (*/EndroYM