BERITA ONLINE LOKAL, TOMOHON– Bupati Minahasa Selatan Franky Donny Wongkar, SH bersama Wakil Bupati Minahasa Selatan Pdt Petra Yani Rembang menghadiri Rapat Paripurna DPRD Kota Tomohon, Sabtu (29/01/2022).
Rapat Paripurna ini digelar dalam rangka memperingati hari jadi Kota Tomohon yang ke-19. Bertempat di aula Edelweis, Kelurahan Kolongan I dengan tetap mematuhi protokol kesehatan.
Seperti diketahui Kota Tomohon adalah salah satu daerah yang dimekarkan bersamaan dengan Kabupaten Minahasa Selatan.
Usai paripurna, Bupati FDW dan Wakil Bupati PYR terlihat akrab foto bersama para undangan yang hadir.
Turut hadir dalam rapat paripurna ini, Gubernur Sulut Olly Dondokambey, SE, Kapolda Sulut Irjen Mulyatno, Pangdam XIII/Merdeka Mayjen TNI Alfret Denny Tuejeh, Danlantamal VIII Manado Brigadir Jenderal TNI (Mar) I Wayan Ariwijaya, S.E., CFrA, Bupati Minahasa Dr. Ir. Royke Oktavian Roring, M,Si, Wali Kota Tomohon Caroll J.A. Senduk SH, Bupati Minahasa Utara Joune Ganda SE, Wakil Bupati Bolsel Deddy Abdul Hamid, Wakil Wali Kota Tomohon Wenny Lumentut, SE, Kajari Tomohon Fien Ering, SH, Kapolres Tomohon AKBP Arian Primadanu Colibrito, Dandim 1302/Minahasa Letkol Ircham Efendy, Unsur Anggota DPRD, Anggota DPRD Kota Tomohon, Pejabat Pemprov Sulut, Sekdakot Tomohon Edwin Roring, jajaran pemkot Tomohon, Ketua Panitia HUT Toar Pandeirot.
Bupati FDW dan Wabup PYR Kompak Hadiri Peringatan Hari Jadi Kota Tomohon
