BERITA ONLINE LOKAL, SANGIHE – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kepulauan Sangihe, menggelar Rapat Paripurna mempringati Hari Ulang Tahun (HUT) Daerah Kepulauan Sangihe ke 597, Senin (31/01/2022) di ruang rapat Gedung DPRD.
Rapat paripurna dipimpin langsung oleh ketua DPRD Sangihe Josephus Kakondo didampingi Wakil Ketua I Ferdy Sondakh dan Wakil Ketua II Michael Thungari serta Bupati Jabes Ezar Gaghana, Forkopimda serta dihadiri Kepala Badan Pengelola Perbatasan Daerah Provinsi Sulawesi utara (Sulut), Dr Jetty Pulu, mewakili Pemerintah Provinsi Sulut.
Dalam sambutannya, Ketua DPRD Sangihe Josephus Kakondo menyampaikan, peringatan HUT Daerah Kepulauan Sangihe ke-597 merupakan pengejewantahan dari program-program pemerintah pusat, yaitu membangun daerah dari pinggiran dan perbatasan Indonesia. Peringatan HUT Daerah ini juga sebagai momentum peringatan kawasan Nusantara berpemerintahan sepanjang 597 tahun.
“Momentum ini demi pembangunan NKRI. Dimana dengan Program Presiden Joko Widodo, membangun daerah dari pinggiran atau daerah perbatasan Indonesia, khususnya di Provinsi Sulawesi Utara, sehingga pemerintah Sulawesi Utara (Sulut) juga dapat menunjang pembangunan demi kesejahteraan rakyat. Dan hasilnya, sejumlah penghargaan telah diraih pemerintah daerah Kabupaten Kepulauan Sangihe di tahun 2021 lalu,” ungkap Kakondo.
Dirinya juga menyatakan, kegiatan ini bukan sekedar seremonial. Tapi merupakan eksistensi dari para pendahulu, untuk menjadi contoh nyata dan inspirasi generasi muda Sangihe, agar mereka mengetahui bahwa suku bangsa Sangihe itu sudah sejak lama memberikan kontribusi bagi Negara Republik Indonesia.
“Kegiatan ini bukan hanya sekedar rapat seremoni, tapi merupakan eksistensi para pendahulu yang bisa dijadikan contoh dan memberikan inspirasi bagi generasi muda, serta membangkitkan jiwa patriotisme,” ujarnya.
Kakondo juga mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk selalu mematuhi protokol kesehatan Covid-19, dengan menggunakan masker, mencuci tangan, menjaga jarak, sekaligus menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas diri.
“Juga secara sadar mengikuti program vaksinasi, guna meningkatkan kekebalan tubuh atas penyebaran Covid-19. Perilaku baru hendaknya menjadi tekad bersama dan diwujudkan sebagai pola hidup yang dijalani serta diamalkan secara rutin. Dimulai dari komponen pemerintahan, lembaga, dan Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat. Sehingga mampu menjadi teladan dan panutan secara sadar dan terpanggil akan dipanuti oleh segenap masyarakat,” tutup dia.