Reses III, Anggota DPRD Sulut Fabian Kaloh Serap Aspirasi Di Kota Bitung

BITUNG, BERITA ONLINE LOKAL.COM– Fabian Kaloh SIP, MSi anggota DPRD Provinsi Sulut menggelar kegiatan Reses ke III tahun 2022 dengan turun bertemu masyarakat di Kelurahan Girian dan Kelurahan Pinokalan Kecamatan Madidir Kota Bitung, Selasa (22/11/2022).

Saat menyerap aspirasi masyarakat di Dapil Minut-Bitung, Fabian Kaloh banyak berdialog dan mendapat masukan terkait permasalahan serta kebutuhan masyarakat.

Anggota Fraksi PDIP Fabian Kaloh, kepada awak media mengatakan, aspirasi yang diterima dari masyarakat diantaranya, permasalahan selokan, dranisse, got, genangan air, bahkan jembatan.

Ditambahkannya, kerena sekarang masuk musim penghujan maka aspirasi paling banyak pada peningkatan dan perbaikan selokan, apalagi Kelurahan Pinokalan mempunyai aliran sungai dengan jembatan terbuat dari bambu, maka dibutuhkan jembatan yang kuat dan representatif.

Fabian Kaloh berjanji akan memperjuangkan semua aspirasi masyarakat ini kepada Pemerintah Kota Bitung dan akan diteruskan ke DPRD Sulut serta Pemerintah Provinsi.

Dia juga optimis dengan adanya sinergitas Pemerintah Kota Bitung dengan Pemerintah Provinsi yang berjalan baik, tentunya akan memudahkan untuk diperjuangkan.

Sementara itu Sekertaris DPRD Sulut Ir. Sandra Moniaga, yang turut hadir menilai bahwa kegiatan reses sudah sesuai aturan dan tidak fiktif.

“Tapi yang sekarang kan kegiatan reses seperti yang di lihat ada masyarakat, ada tenda dan konsumsi,” ucap Sekwan.

Kegiatan Reses dihadiri oleh Sekwan Sulut Ir Sandra Moniaga, Kasubag Justman dan staf sekertariat DPRD Sulut serta masyarakat Kelurahan Girian dan Kelurahan Pinokalan. (JoTam)