Ratahan, BeritaOnlineLokal.com –Sekretaris Kabupaten (Sekkab) Minahasa Tenggara, David Lalandos AP MM, secara resmi menyerahkan Surat Keputusan (SK) Direktur PD Pasar kepada Yowanda Lontaan dalam acara yang berlangsung di ruang kerja Sekkab, Jumat (14/2/2025).
Ia menekankan bahwa kenyamanan konsumen dan pedagang, serta kebersihan lingkungan pasar, harus menjadi prioritas utama dalam pengelolaan PD Pasar.
“Yang utama adalah kenyamanan bagi para konsumen dan pedagang. Selain itu, kebersihan di lingkungan pasar harus selalu dijaga agar memberikan suasana yang lebih baik bagi masyarakat,” pinta Lalandos.
Menanggapi amanah tersebut, Yowanda Lontaan menyatakan kesiapannya untuk menjalankan tugas sebagai Direktur PD Pasar Mitra.
Dirinya menilai bahwa tanggung jawab ini merupakan tantangan besar yang harus dijalankan dengan baik demi peningkatan pelayanan di pasar.
“Ini merupakan tanggung jawab besar yang harus kami jalankan. Untuk itu, saya meminta dukungan dari seluruh rekan kerja di PD Pasar serta masyarakat Minahasa Tenggara agar kami dapat bekerja secara maksimal,” ungkap Lontaan.
Lebih lanjut, ia menegaskan bahwa dirinya akan fokus pada monitoring, evaluasi, serta pelaksanaan kinerja jajaran PD Pasar Minahasa Tenggara agar pengelolaan pasar dapat berjalan lebih efektif dan profesional.
Penunjukan Direktur PD Pasar ini diharapkan dapat meningkatkan pelayanan, kenyamanan, serta kebersihan lingkungan pasar yang menjadi pusat aktivitas ekonomi masyarakat. Lalandos menambahkan bahwa koordinasi dan kerja sama yang baik antara manajemen PD Pasar dan para pedagang akan menjadi kunci utama dalam mewujudkan pasar yang lebih tertata.