HUT ke -22 Tahun, Pemkot Tomohon Siapkan Beragam Kegiatan

BERITA ONLINE LOKAL, TOMOHON – Dalam rangka tepatnya pada Senin 27 Januari 2025, Kota Tomohon rayakan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-22 bukti semakin mandiri dan eksis. Ini menunjukkan, adanya sinergitas yang baik antara pemerintah dan masyarakat Kota Tomohon.

Hal ini, disampaikan Assisten II Sekretariat Daerah Kota Tomohon Bidang Ekonomi Pembangunan, Dra. Lili Solang MM, juga Ketua Panitia Pelaksana HUT, ketika memimpin Konferensi Pers, Jumat (17/01/2025) di Gedung Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Tomohon.

Gamb: saat konferensi pers bersama para media.

“Pemerintah Kota Tomohon bersama masyarakat melangkah merayakan HUT ke-22. Ini menjadi tanda bahwa Tomohon semakin mandiri, eksis, dan hebat. Karena adanya kerja sama serta kolaborasi atau sinergitas antara pemerintah dan masyarakat,” kata Solang.

Ia menyampaikan, bahwa tema perayaan syukur HUT tahun ini yakni “Kerja Bersama Untuk Tomohon Maju dan Sejahtera.”

“Tema ini mengacu pada visi dan misi Walikota Caroll Senduk SH yang mencerminkan kebersamaan masyarakat dalam menyukseskan berbagai program, termasuk pesta demokrasi 2024,” jelas Solang.

Beragam kegiatan telah disiapkan untuk memeriahkan HUT Kota Tomohon, di antaranya:

17 Januari, olahraga bersama dan olahraga kreatif untuk menjalin kekompakan. Donor darah dan pelayanan kesehatan gratis dari 7 Puskesmas, 20 Januari, ziarah ke makam mantan Walikota dan Bupati di Kelurahan Kakaskasen dan Kinilow. Pembukaan resmi HUT ke-22 di Gelanggang Olahraga (GOR) Babe Palar, 30 Januari, acara puncak HUT yang mencakup upacara dan rapat paripurna di DPRD Kota Tomohon. Awalnya direncanakan pada 27 Januari, namun dipindahkan karena pertimbangan hari libur.

Solang juga menambahkan, dalam rangka HUT tahun ini, kebersihan menjadi prioritas utama. mengimbau, setiap kecamatan untuk menjaga lingkungan masing-masing agar tetap bersih.

Ia juga mengajak masyarakat untuk bergandengan tangan mendukung pembangunan, sosial kemasyarakatan, dan program pemerintah Kota Tomohon,” pungkasnya.

Diketahui dalam konferensi tersebut, turut hadir, Dra. Lily Solang MM, didampingi Sekretaris Stevy Pioh, di pandu Kabag Protokol Sekretariat Daerah Kota Tomohon, Christo Kalumata serta undangan insan pers Kota Tomohon. (*)