Buka Rakor Pengelolaan Resiko Bencana. Sekprov Kawatu: Lakukan Koordinasi setiap saat

BERITA ONLINE LOKAL, MANADO— Penjabat Sekdaprov Sulawesi Utara Asiano Gammy Kawatu membuka secara resmi Rapat Koordinasi Pengelolaan Risiko Bencana BPBD se-Provinsi Sulut Tahun 2022 yang digelar di Swiss-belhotel Maleosan, Kamis(10/3/2022).

Dalam sambutannya, Kawatu memberikan apresiasi kepada BPBD Sulut yang telah memprakasai kegiatan tersebut. “Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara turut mensuport kegiatan Rakor saat ini, karena tentunya dinilai sangat penting dan strategis terhadap pengelolaan bencana alam di daerah ini. Dalam proses pencegahan penanggulangan bencana alam dengan terus melakukan koordinasi setiap saat, mulai dari pusat sampai pada kabupaten/kota,”ujarnya.

Kegiatan Rakor ini dihadiri Deputi Pencegahan BNPB RI, Ibu Dra Prasinta Dewi, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sulut Joy Oroh dan Kepala BPBD Kabupaten/Kota Se- Sulawesi Utara.