WL Bantu keluarga Korban Pembunuhan Adik Alm Marcela Sulu

Peliput:Meyfi benua

BERITA ONLINE LOKAL,TOMOHON– Rasa prihatin dan sepenanggungan dengan keluarga almarhumah Marsela Sulu di Desa Koha, Kecamatan Mandolang, Kabupaten Minahasa, diwujudkan Wakil Wali Kota Wenny Lumentut SE yang juga mantan Anggota DPRD Sulawesi Utara Dapil Minahasa-Tomohon.

WL sapaan akrab menyambangi rumduk secara langsung menyampaikan rasa belasungkawa kendati bukan wilayah pelayanan Pemerintahan.

Hal itu dilakukan Keluarga Wenny Lumentut – Sangi untuk membantu keluarga korban pembunuhan secara ikhlas dan tulus.

Wakil Walikota mengatakan apa yang dialami keluarga korban menjadi keprihatinan semua pihak. Dan sebagai orang percaya kita aminkan kejadian ini,” kata WL.

Selain itu sebagai rasa empatik Wakil Walikota Tomohon, membantu keluarga korban hingga pembuatan kubur korban yang seluruh pembiayaannya ditanggung KeluargaLumentut – Sangi.

“Ya semua pembiayaan dari peti hingga pembuatan kubur pembiayaan diambil ke saya (red,Wenny)”, pungkasnya.