Ajak Masyarakat Cegah Penyebaran Covid-19, Kemenag Sangihe Rilis Video 3M

Peliput: Andika Janis

BERITA ONLINE LOKAL, SANGIHE – Berbagai cara dilakukan dalam upaya pencegahan serta memutus mata rantai penyebaran virus Covid-19. Tindakan nyata serta himbauan di buat sedemikian rupa agar masyarakat dapat memahami serta mengerti dari pesan yang disampaikan.

Begitu juga dengan Kantor Kementrian Agama Kabupaten Sangihe yang baru-baru ini merilis vidio tentang anjuran dan ajakan memutus mata rantai penyebaran virus Covid-19.

Dibawah pimpinan Kepala Kantor Kemenag Sangihe Drs Tavip S Pakaya beserta jajarannya membuat video yang berisikan anjuran memutuskan mata rantai Covid-19 berlangsung di lobi Kantor Kemenag Sangihe, Selasa, (2/2/2021).

Tavip S Pakaya melalui pesan yang termuat dalam video yang berisikan ajakan memutuskan mata rantai penyebaran Covid-19, jangan lengah dan tetap terapkan protokol kesehatan untuk mencegah covid-19 dengan disiplin yakni dengan penerapan 3 M yaitu Mencuci tangan, Menjaga jarak dan Memakai masker.

Ditemui di sela-sela pembuatan video, Pakaya mengatakan bahwa tujuan pembuatan video ini agar masyarakat dapat lebih memahami pesan yang disampaikan lewat video ini.

“Karena saat ini kita masih terus berjuang untuk memutus mata rantai penyebaran covid-19, jadi melalui video ini kami sampaikan pesan kepada warga masyarakat untuk terus menerapkan protokol kesehatan dalam kehidupan sehari-hari,” ungkap Pakaya.

Ikut serta dalam pengambilan gambar Kasubbag TU Merry H. Mansoara, Kasi Bimas Islam Abdul Halim Gabriel, Penyelenggara Zakat Wakaf Ali Lintuhaseng dan para KUA se-Kabupaten Sangihe.