Safari Ramadhan Di Dua Desa Yang Ada Di Kecamatan Dumoga Dapat Kunjungan Dari Bupati Bolmong

BeritaOnlineLokal.Com – Tim Safari Ramadan Kabupaten bolmong kunjungi desa kosio di masjid yang ada di kecamatan dumoga Usai berbuka puasa dan sholat Maghrib, Bupati Limi Mokodompit melanjutkan safarinya di Desa Kosio Timur, Kecamatan Dumoga Tengah. Di sana, beliau melaksanakan sholat Isya dan Taraweh bersama masyarakat di Masjid Baitul Hikmah.

Kunjungan tim Safari Ramadan sebagai bentuk upaya dalam menjaga silaturahmi antara masyarakat dengan pemerintah daerah Kabupaten bolmong, khususnya di bulan Ramadan.

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kabupaten bolmong, marief Mokodompit S kom, menjelaskan bahwa bupati bolmong bersama rombongan tim safari ramadhan akan dijadwalkan berkunjung ke tiap mesjid yang sudah di jadwalkan,”Ucapnya.

“Tim safari ramadan Pemkab bolmong turun serentak, dan tim akan mengunjungi masjid yang ada di beberapa kecamatan khususnya wilayah bolmong.

Dalam sambutannya bupati bolmong Ir. Limi Mokodompit mengatakan tak hanya untuk silaturahmi tapi juga menyampaikan pesan pembangunan dan sarana dalam menampung aspirasi warga, mendengar keluh kesah, kritik saran dan masukan dari masyarakat.

Lanjutnya, bupati mengatakan ini merupakan agenda rutin tahunan yang melibatkan seluruh unsur Pemkab bolmong mulai dari Bupati, Wakil Bupati sampai anggota DPRD bolmong.

Bupati Limi Mokodompit menyampaikan beberapa poin penting. Pertama, beliau mengajak masyarakat untuk kembali merajut persaudaraan setelah melewati pesta demokrasi pemilihan Legislatif dan Pilpres 2024.

“Mari kita kembali bersatu padu dan merajut kembali persaudaraan setelah kemarin kita melewati pesta demokrasi. Jangan sampai perbedaan pilihan politik memecah belah persatuan kita,” ujar Bupati Limi.

Kedua, beliau menghimbau masyarakat untuk selalu menjaga stabilitas keamanan dan tidak mudah terprovokasi oleh pihak-pihak yang ingin menciptakan perpecahan.

“Mari kita jaga bersama stabilitas keamanan di wilayah kita. Jangan mudah terprovokasi oleh isu-isu yang tidak bertanggung jawab. Mari kita jaga kerukunan antarumat beragama dan jangan mudah diadu domba,” tegasnya. (ADV)